Image: pixabay |
"Sayang, mainannya jangan digigit. Kotor, Nak!"
"Ya ampun, udah dibilangin mainannya jangan dimasukin ke mulut!"
Halo Moms, pernahkah melihat bayi menggigit mainannya? Pastinya pernah ya. Bahkan enggak hanya sekali dua kali kita melihat kejadian tersebut. Hal ini kerap terjadi saat bayi mengalami fase tumbuh gigi, sehingga anak lebih suka menggigit mainannya.
Perlu diketahui ya, Moms, jika sebenarnya menggigit mainan tidak berbahaya bagi anak. Tapi, Moms juga perlu memerhatikan jenis mainan yang diberikan kepada anak, apakah terbuat dari bahan berbahaya atau tidak. Selain itu, tetap awasi anak ketika ia menggigit mainannya tersebut dan usahakan bukan mainan yang berukuran sangat kecil, sebab dikhawatirkan akan tertelan oleh anak ketiga ia menggigitnya.
Dilansir dari Healthline jika kebiasaan menggigit yang dilakukan oleh anak biasanya sifatnya sementara sehingga ketika anak telah bertambah usia maka kebiasaan tersebut pun bisa hilang, tentunya dengan mengajak anak berkomunikasi dan mengarahkannya dengan baik.
Cara Atasi Kebiasaan Menggigit Mainan Pada Anak
Kebiasaan menggigit mainan yang dilakukan oleh anak biasanya terjadi karena anak sedang belajar mengelola gerak sensoriknya, dan bahkan ketika merasa bosan. Namun, kebiasaan ini tentunya bisa diatasi dengan beberapa cara berikut, yakni:
- Memberikan Teether
Pemberian teether untuk bayi yang sedang tumbuh gigi sering dilakukan oleh orangtua, itu karena relatif aman jika masuk ke dalam mulut anak. Namun, kita juga mesti memerhatikan kondisi teether yang diberikan pada anak, jangan sampai tumbuh jamur pada mainan tersebut.
- Berikan Camilan Sehat
Memberikan camilan pada anak menjadi salah satu alternatif supaya anak tidak menggigit mainannya, tentu saja mom bisa dengan memberikan camilan dengan tekstur sedikit keras seperti misalnya cookies, ada beragam jenis cookies yang bisa Moms buat untuk buah hati tercinta dan tentu saja camilan yang mengandung protein baik untuk tumbuh kembang si kecil.
Image: pixabay |
Nah, itulah Moms penyebab mengapa bayi menggigit mainannya dan cara mengatasinya. Tentu saja masing-masing Moms memiliki cara tersendiri untuk mengatasi kebiasaan anak menggigit mainannya, boleh banget sharing di kolom komen untuk saling memberi masukan dan semoga bermanfaat buat Saya juga pembaca lainnya.
Tidak ada komentar
Terima Kasih telah berkunjung, namun maaf jika tidak Saya publish komennya yang mengandung unsur SARA dan link hidup